TANGERANG – Pengemudi mobil bernama Fahmi Sa’id mengalami insiden tak menyenangkan saat melintas di Tol Jakarta-Merak KM 27, tepatnya di kawasan Bitung, Kabupaten Tangerang. Kaca depan mobilnya retak akibat terlemparnya kerikil yang berserakan di badan jalan tol.
Fahmi menceritakan, kejadian tersebut terjadi pada Jumat (24/1/2026) sekitar pukul 08.00 WIB saat ia mengendarai mobilnya menuju arah Tangerang. Sesampainya di KM 27, ia melihat banyak kerikil berserakan di ruas jalan tol, terutama di lajur kanan yang biasa digunakan untuk menyalip.
“Di sebelah kanan, yang buat nyalip, di situ banyak kerikil. Mungkin karena di lokasi itu ada perbaikan, atau kerikil dari aspal-aspal yang rusak,” ujar Fahmi.
Saat ia hendak mendahului kendaraan lain, tiba-tiba sebuah kerikil terlempar dan menghantam kaca depan mobilnya. Ia mendengar suara benturan keras dan mendapati kacanya telah retak.
“Pas lagi nyalip, terbang kerikil dari mobil depan. Kenalah itu kaca,” tuturnya.
Fahmi mengaku heran mengapa jalan tol yang seharusnya steril dari benda-benda berbahaya justru terdapat kerikil berserakan. Ia berpendapat bahwa kerikil tersebut seharusnya segera dibersihkan demi keselamatan pengendara.
“Kok ada batu di jalan tol itu. Harusnya kan steril tak ada batu. Ini kenapa ada kejadian seperti ini,” keluhnya.
Ia menambahkan bahwa kejadian serupa ternyata juga pernah dialami oleh tetangganya.
“Ternyata, pas saya pasang status WA, tetangga bilang dia juga kejadian begitu,” ungkapnya.
Fahmi mengaku telah mencoba menghubungi pihak pengelola tol untuk menanyakan perihal ganti rugi, namun ia mendapat jawaban bahwa tidak ada ganti rugi yang akan diberikan.
“Ya kesel jadinya. Nggak mau ganti rugi, lumayan mahal juga kan ganti kaca. Harusnya pengelola bertanggung jawab karena itu kan kerikil di dalam tol, harusnya bebas,” tegasnya.






