Jakarta – Arus lalu lintas di Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, menuju Kuningan dilaporkan mengalami kemacetan parah pada Senin pagi (5/1/2026). Titik kemacetan terparah terpantau di sekitar kawasan Pancoran.
Berdasarkan pantauan pada pukul 07.50 WIB, kepadatan kendaraan sudah terasa sejak turunan flyover Pancoran yang mengarah ke Kuningan. Kemacetan membentang hingga pertigaan Gatot Subroto menuju Tendean. Kendaraan yang melintas di jalur tersebut bergerak sangat lambat, dengan kecepatan diperkirakan tidak lebih dari 10 km/jam. Suara klakson bersahutan menambah suasana padat di jalan.
Situasi lalu lintas berangsur normal setelah titik kemacetan di pertigaan Gatot Subroto-Tendean. Namun, kepadatan kembali muncul di perempatan Gatot Subroto-Kuningan.
Tidak hanya di Jalan Gatot Subroto, kemacetan juga dilaporkan terjadi di Tol Dalam Kota (Dalkot) arah Senayan. Melalui akun X resminya, Jasa Marga menginformasikan bahwa kepadatan tersebut disebabkan oleh volume kendaraan yang meningkat.
“07.34 WIB Tol Dalam Kota Cawang KM 00 – Tebet KM 02 padat, kepadatan volume lalin. Pancoran KM 04 – Kuningan KM 05 padat, kepadatan volume lalin. Semanggi KM 07 – KM 08 arah Tomang padat, kepadatan volume lalin,” tulis Jasa Marga dalam unggahannya pada Senin (5/1/2026).






