Berita

Pria Diduga Curi Besi di Jakbar Dihajar Massa Setelah Bersembunyi di Truk

Advertisement

Sebuah video yang memperlihatkan seorang pria diamankan warga di kawasan Kembangan, Jakarta Barat, viral di media sosial. Pria berinisial JD (40) ini diduga merupakan pelaku pencurian besi.

Dalam rekaman video yang beredar, Rabu (14/1/2026), pelaku disebut mencuri besi dari sebuah gudang kosong. Setelah melancarkan aksinya, pelaku berupaya melarikan diri dengan bersembunyi di dalam sebuah truk.

Sejumlah warga yang mengetahui kejadian tersebut segera mengepung truk untuk menangkap pelaku. Terlihat beberapa warga naik ke atas truk untuk mengamankan JD, yang kemudian menjadi sasaran amukan massa.

Kapolsek Kembangan Kompol Moch Taufik membenarkan adanya peristiwa tersebut. Ia menyatakan bahwa pelaku kini telah diamankan pihak kepolisian.

Advertisement

“Inisial JD (pelaku), usia 40 tahun,” ujar Taufik saat dikonfirmasi.

Taufik belum memberikan keterangan rinci mengenai kronologi lengkap kasus pencurian besi tersebut. Ia hanya menegaskan bahwa pelaku masih menjalani pemeriksaan intensif.

“Masih dalam pemeriksaan,” tutup Taufik.

Advertisement