Pihak kepolisian masih terus mendalami penyebab kematian selebgram Lula Lahfah. Meskipun keluarga telah menyatakan penolakan terhadap otopsi jenazah, penyelidikan tetap berjalan untuk mengungkap fakta di balik peristiwa tersebut.
Kasubbid Penmas Bidhumas Polda Metro Jaya Kompol Andaru Rahutomo menjelaskan bahwa tim penyelidik telah melibatkan dokter yang memiliki keahlian khusus untuk menentukan penyebab kematian Lula. “Salah satu saksi yang diperiksa adalah dokter. Dokter yang pada saat itu hadir di TKP,” ujar Andaru kepada wartawan di Mapolda Metro Jaya, Senin (26/1/2026).
Andaru menambahkan, kepolisian akan memberikan keterangan yang komprehensif mengenai penyebab kematian Lula Lahfah setelah semua bukti terkumpul. “Nanti secara komprehensif akan kami sampaikan ya, tentunya dalam hal ini kami juga meminta keterangan ahli. Sehingga, bukan pandangan dari kepolisian, tentunya ahli yang berkompeten pada bidangnya yang menyampaikan. Kami mohon waktu untuk mengumpulkan fakta-fakta,” imbuhnya.
Sebelumnya, Polres Metro Jakarta Selatan telah memanggil sejumlah saksi untuk dimintai keterangan terkait tewasnya Lula Lahfah. Saksi-saksi yang diperiksa meliputi kekasih Lula, Muhammad Reza Oktovian alias Reza Arap, asisten rumah tangga, sopir, dan asisten pribadi Lula.
Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan AKBP Iskandarsyah mengonfirmasi pemanggilan saksi-saksi tersebut. “Betul (ART, sopir dan asisten pribadi akan dimintai keterangan hari ini),” jelas Iskandarsyah saat dikonfirmasi, Senin (26/1/2026).
Para saksi dimintai keterangan karena mereka berada di lokasi kejadian saat Lula ditemukan tewas di kamar apartemennya di Jalan Darmawangsa, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, pada Jumat (23/1/2026). “Saksi-saksi (yang dipanggil) yang ada di TKP pada saat kejadian,” terang Iskandar.
Iskandar juga membenarkan adanya permohonan dari keluarga agar jenazah Lula tidak diautopsi. “Dari keluarga ada permohonan untuk tidak di autopsi. Tapi kami masih koordinasi dengan pihak rumah sakit,” ujar Iskandar kepada wartawan, Sabtu (24/1/2026).
Lula Lahfah ditemukan meninggal di kamar apartemennya pada Jumat (23/1/2026) malam. Ia ditemukan dalam posisi telentang di kasur, mengenakan kaus putih dan celana pendek hitam, serta diselimuti kain putih. Polisi memastikan tidak ditemukan adanya tanda kekerasan pada tubuh jenazah.






