Berita

Macet Total Jelang Long Weekend: Titik Kepadatan di Tol Keluar Jakarta Malam Ini

Advertisement

Jakarta – Memasuki periode libur panjang akhir pekan (long weekend) peringatan Isra Mikraj, sejumlah ruas tol yang mengarah keluar Jakarta terpantau padat pada Kamis (15/1/2026) malam. Kepadatan volume lalu lintas menjadi penyebab utama di berbagai titik.

Tol Jagorawi

Akun resmi PT Jasamarga melaporkan kepadatan di ruas Tol Jagorawi. Situasi lalu lintas di Cawang KM 00 hingga Cililitan KM 02 mengalami kepadatan akibat peningkatan volume kendaraan.

“18.32 WIB #Tol_Jagorawi Cawang KM 00 – Cililitan KM 02 PADAT, kepadatan volume lalin,” tulis Jasamarga.

Kepadatan juga terjadi di ruas Dukuh KM 07 hingga Cipayung KM 11. Selain itu, insiden kecelakaan yang melibatkan kendaraan Renault Keleos di bahu luar/kiri ruas Citereup KM 27 hingga Gunung Putri KM 25 turut memperparah kemacetan.

“18.32 WIB #Tol_Jagorawi Citereup KM 27 – Gunung Putri KM 25 PADAT, ada penanganan kecelakaan kendaraan Renault Keleos di bahu luar/kiri,” jelas Jasamarga.

Tol Japek dan Tol Dalam Kota

Di Tol Japek, kepadatan terpantau di ruas Bekasi Timur KM 17 hingga Tambun KM 22 arah Cikampek. Pekerjaan perbaikan jalan atau rekonstruksi rigid di lajur 1-2/kiri-tengah di ruas Cibitung KM 23 hingga KM 26+415 arah Cikampek juga menyebabkan kemacetan.

Advertisement

“18.32 WIB #Tol_Japek Bekasi Timur KM 17 – Tambun KM 22 arah Cikampek PADAT, kepadatan volume lalin,” tulis Jasamarga.

“Cibitung KM 23 – KM 26+415 arah Cikampek PADAT, ada pekerjaan perbaikan jalan (Rekonstruksi Rigid) di lajur 1-2/kiri-tengah,” imbuhnya.

Sementara itu, Tol Dalam Kota juga tidak luput dari kepadatan. Ruas Pejompongan KM 10 hingga Tomang KM 13 arah Kebon Jeruk mengalami kepadatan. Kepadatan juga terjadi di Angke KM 18 hingga Pluit KM 20, serta Tol Kapuk KM 23 arah Pluit KM 19 akibat peningkatan volume lalu lintas menuju Ancol.

“Slipi KM 12 – Senayan KM 09 PADAT, kepadatan volume lalin. Semanggi KM 08 – Tebet KM 03 PADAT, kepadatan volume lalin,” pungkasnya.

Advertisement