Arsenal yang tengah dalam performa puncak akan menjamu Liverpool dalam lanjutan Liga Inggris di Emirates Stadium pada Jumat (9/1/2026) dini hari WIB. Liverpool diprediksi tidak akan mampu memberikan perlawanan berarti bagi tuan rumah yang sedang dalam tren positif.
Arsenal dalam Momentum Tujuh Kemenangan Beruntun
The Gunners tengah menikmati rangkaian tujuh kemenangan beruntun di semua kompetisi. Kemenangan meyakinkan atas Aston Villa dan tiga poin penting yang diraih dari markas Bournemouth menjadi modal berharga menjelang laga melawan Liverpool. Periode ini sekaligus menjawab keraguan publik terhadap Arsenal yang sebelumnya sempat meraih kemenangan dengan margin tipis dan bergantung pada gol bunuh diri lawan.
Harry Redknapp Prediksi Kemenangan Arsenal
Manajer kawakan Inggris, Harry Redknapp, menilai Arsenal akan sulit dibendung oleh Liverpool, meskipun tim tamu memiliki materi pemain berkualitas. Redknapp menyoroti penurunan performa Liverpool belakangan ini, termasuk hasil imbang melawan Leeds United dan Fulham.
“Ini pertandingan besar. Arsenal sempat mengalami periode sulit, tetapi mereka tampaknya kembali ke performa terbaik dan telah memperlebar keunggulan di puncak klasemen,” ujar Redknapp dikutip dari Metro.
“Saya rasa mereka akan sulit dihentikan musim ini, mereka itu terlihat jarang kehilangan poin, terutama di kandang. Liverpool akan kembali kehilangan poin dan saya rasa mereka tidak pantas mendapatkan lebih dari satu poin di Fulham.”
Redknapp menambahkan, “Mereka tampak kurang dinamis saat menyerang, yang mana mengejutkan saya mengingat kualitas yang mereka miliki. Ini terasa seperti pertandingan besar untuk musim mereka.”
“Bisakah mereka bangkit dan membuka lebar persaingan perebutan gelar? Saya tidak yakin. Kita telah melihat tim yang lebih baik dari Liverpool bertandang ke Arsenal musim ini dan benar-benar kesulitan. Saya pikir Arsenal akan menang 3-1,” pungkasnya.
(Video: Comeback Atas Bournemouth, Arsenal Kian Nyaman di Puncak)






